Text
Cara gampang budidaya semangka
Buah-buahan memiliki potensi yang sangat baik untuk dibudidayakan, karena permintaanya tersu meningkat. Salah satu jenis buah yang memiliki prospek yang baik untuk dibudidayakan adalah buah semangka. Semangka memiliki daya tarik tersendiri, selain dikarenakan ukurannya yang besar buah ini berasa segar dan mengandung air kurang lebih 92%. Buah semangka dengan kualitas baik dapat menerobos ke pasar modern seperti supermarket dengan pangsa pasar masyarakat golongan ekonomi menengah ke atas. Tanaman semangka termasuk tanaman yang mudah untuk dibudidayakan. Tanaman ini juga memiliki masa panen yang cepat, karena dari proses tanam sampai dengan proses panen hanya memakan waktu kurang lebih 90 hari. Buku ini berisi informasi tentang prospek budidaya semangka, mengenal tanaman semangka, nutrisi semangka dan manfaatnya, varian semangka, produk olahan semangka, budidaya tanaman semangka, budidaya semangka dalam pot, dan analisa ekonomi budidaya tanaman semangka.
Tidak tersedia versi lain