Dunia dibangun dari mimpi. Mimpi juga yang membuat kita mampu melewati keterbatasan dan ketidakberdayaan. Paling tidak, bagi sebagian orang. Itu juga yang terjadi pada Ken Erhan Ramadhan, sutradara tampan berkarier gemilang, tapi masih sendiri. Deret perempuan cantik yang mengelilingi tak bisa menggerakkan hatinya untuk menikah. Tapi, seraut wajah sederhana yang menelusup dalam tidur, member…
Cemburu, benarkah tanda cinta? Cemburu, bisakah dihindari? Lalu bagaimana seorang istri bisa mengerti jika cemburu yang dirasakannya hanya sebuah prasangka? Jika justru cemburu menjadi keharusan, atau bahkan wajib. Sebab cemburu kita bisa jadi juga merupakan cemburu-Nya?
Ajarkan aku mantra pemikat cinta Ahei dan Ashima, maka akan kutaklukkan penghalang segala rupa agar sampai cintaku padanya. *** Dewa dan Ra adalah busur dan anak panah. Keduanya memiliki bidikan yang sama, sebuah titik bernama istana cinta. Tapi arah angin mengubah Dewa. Sebagai busur, dia memilih sasarannya sendiri dan membiarkan anak panah melesat tanpa daya. Sebagai laki-laki p…
Kesempatan kedua. Jika ada, siapa yang tak ingin meraihnya? Tetes keringat, fitnah, dan sakit yang nyaris berujung kematian jadi tak berarti manakala kesempatan itu dapat membuka pintu menuju jalan sehidup sesurga. Caranya?
Namanya Makky Matahari Muhammad dan Cinta menyimpan nama itu dengan baik di kepalanya. Bukan karena salam yang diucapkan lelaki itu saat pertama bertemu. Tetapi karena kehadirannya membawa pelangi dalam hidup Cinta.
Arum dan Alif terperangkap pada alur yang sama sekali jauh dari keinginan tapi pada akhirnya mereka cintai sepenuh jiwa. Arum yang sepanjang hidupnya bertarung dengan kematian, dan Alif yang terjebak dalam kesunyian lambat laun jatuh cinta dengan nama-nama indah Sang Pencipta.
Perempuan mana yang tak ingin hidupnya dipenuhi pendar kebahagiaan? Tetapi waktu sering kali tak menyisakan ruang untuk bertanya, bahkan sekadar menarik napas.
Ini kisah Jo dan Kas. Dua anak manusia yang punya karakter, selera, dan latar keluarga berbeda.
Novel yang mampu memberikan porsi pada cinta, tanpa ada kedzaliman pada hati. Hingga cinta tak kenal galau.